Sentuhan Modern dari Terrazzo Top Table Terramix di WarKop Tanjakan, Bekasi milik Keanu Angelo

teraso-top-table-terramix-warkop-tanjakan-bekasi-keanu-angelo (2)

Written by Willy Setiawan

December 10, 2020

Putri Barcode Scan WA

Jual Terrazzo Top Table Terramix untuk digunakan pada ruangan bergaya minimalis klasik. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kebutuhan teraso, silahkan hubungi kami dengan klik Whatsapp link berikut :  https://wa.me/6285336906433 (Putri) or email: [email protected]

Teraso sangat identik dengan kesan etnik dan vintage atau country. Padahal, zaman berubah dan modernisasi mulai diterapkan di berbagai aspek kehidupan. Karena hal ini, teraso bertransformasi menjadi material yang dapat memberikan nuansa modern pada bangunan lewat teraso resin.

Seperti namanya, teraso resin menggunakan resin sebagai salah satu bahan dalam pembuatannya. Resin yang dimaksud di sini adalah vernis, yaitu bahan pelapis transparan yang dapat memberikan kesan glossy atau mengkilap pada permukaan suatu benda.

teraso-top-table-terramix-warkop-tanjakan-bekasi-keanu-angelo (3)
Penggunaan terrazzo top table Terramix untuk Warung Kopi Tanjakan Bekasi milik Keanu Angelo

Fungsi Resin pada Terrazzo Top Table

Resin merupakan bahan finishing yang biasanya digunakan pada produk-produk kayu atau mebel. Bahan yang dikenal karena kepraktisannya ini dapat diaplikasikan tanpa menggunakan produk finishing yang lain. Meski umum digunakan pada berbagai produk kayu, resin juga dapat digunakan pada bahan-bahan lain termasuk teraso.

Secara umum, fungsi resin ada dua, yaitu sebagai bahan pelindung dan menambah estetika. Fungsi yang pertama adalah sebagai bahan pelindung, yaitu untuk melindungi kayu maupun bahan lain yang dilapisi agar lebih tahan terhadap faktor biotik maupun abiotik. Jika digunakan pada kayu, resin dapat melindungi dari rayap, jamur, maupun faktor lingkungan. Namun, jika diaplikasikan pada teraso, resin dapat digunakan untuk melindungi teraso agar tidak mudah menyerap noda.

Selain berfungsi sebagai pelindung, resin juga dapat meningkatkan nilai estetika material apa pun yang dilapisinya. Ini karena resin memberikan efek mengkilap dan menunjukkan keindahan asli dari suatu material. Saat digunakan pada kayu, resin akan membuat pola kayu tampak lebih jelas sehingga meningkatkan kenindahannya. Sebaliknya, saat diaplikasikan pada teraso, resin akan membuat motif teraso tampak lebih jelas sehingga teraso tampak mewah, eksklusif, dan modern.

Corak Terrazzo Top Table Produksi Terramix dan Variasinya

teraso-top-table-terramix-warkop-tanjakan-bekasi-keanu-angelo (2)
Terrazzo top table dari Terramix ciptakan sentuhan modern pada desain ruangan

Motif yang unik adalah salah satu kelebihan dari teraso. Meski kelasnya tidak se-eksklusif dan semewah marmer, teraso tetap memiliki daya tarik tersendiri, yaitu motifnya yang beragam.

Teraso terbuat dari limbah atau pecahan batu alam sehingga kelasnya masih lebih rendah dibanding batuan alam yang masih utuh dan dibuat menjadi pelapis lantai maupun top table. Meski begitu, keindahan yang ditawarkan teraso tidak kalah dari batu alam yang masih utuh. Bagaimanapun, salah satu bahan baku yang digunakan untuk membuat teraso adalah pecahan batu alam dengan warna yang berbeda-beda. Alhasil, corak teraso pun amat beragam tanpa mengurangi kesan mewah yang dapat ditampilkan.

Beberapa corak teraso yang dapat dipilih di antaranya Crema Nova, Caesar White, Callista Red, Yellow Nina, Grey Crystal, White Classic, Venus Red, dan Beige Classic. Corak dan warna dasar teraso untuk top table dapat dipilih sesuai selera. Anda hanya perlu berkonsultasi dengan Tim Terramix saat akan membeli atau memesan bahan teraso cor. Warna corak atau bintik pada teraso bisa dipilih yang gelap atau putih, tergantung dari kebutuhan.

Teraso sangat cocok digunakan sebagai bahan top table. Selain kuat dan tahan lama, material ini juga sangat mudah dari sisi perawatan. Namun, untuk top table, sangat disarankan untuk menggunakan teraso resin agar lebih tahan terhadap panas dan dingin, serta lebih tahan terhadap noda sehingga warnanya tidak mengalami perubahan.

Salah satu tempat yang menggunakan teraso top table adalah WarKop Tanjakan Bekasi. Meski namanya adalah WarKop alias warung kopi, tempat ini sama sekali tidak terlihat kuno dan justru terlihat modern berkat penggunaan terrazzo top table dari Terramix.

Untuk Anda yang tertarik menggunakan teraso resin produksi Terramix, silahkan hubungi langsung customer service kami dengan klik Whatsapp link berikut : https://wa.me/6285336906433 (Putri) or email: [email protected]

Sentuhan Modern dari Terrazzo Top Table Terramix di WarKop Tanjakan, Bekasi milik Keanu Angelo

You May Also Like….

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *